Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

4 Cara Ubah Cicilan Kartu Kredit BNI 2024

Jika Anda berencana membeli barang dengan kartu kredit BNI, sebaiknya baca dulu artikel ini karena saya akan membahas secara lengkap bagaimana cara mengubah tagihan kartu kredit BNI menjadi cicilan. Menariknya lagi setiap pembayaran cicilan, nasabah akan mendapat reward point yang dapat ditukar dengan berbagai hadiah menarik.

Setidaknya ada 4 cara mengubah cicilan kartu kredit BNI di tahun 2024, yaitu melalui BNI Credit Card Mobile, SMS, Call Center BNI, dan langsung lewat merchant tempat Anda belanja dengan kartu kredit. 

Mana yang paling mudah? Silahkan baca sampai selesai !

Ubah Cicilan Kartu Kredit BNI 2024

Sebagai informasi saja bahwa nasabah dapat melakukan pengajuan cicilan mulai dari 3, 6, 8, 12, 18 hingga 24 bulan dengan cicilan flat/tetap antara 0,7% - 0,8% per bulan. 

Berikut ini adalah rinciannya !

Bunga Cicilan Kartu Kredit BNI

Bunga CicilanPeriodeMinimal Transaksi
 0.8% flat/bulan 3 bulan Rp 1 juta
 0.8% flat/bulan 6 bulan Rp 1 juta
 0.8% flat/bulan 9 bulan Rp 1 juta
 0.8% flat/bulan 12 bulan Rp 1 juta
0.75% flat/bulan  18 bulan Rp 1,5 juta
0.7% flat/bulan 24 bulan Rp 1,5 juta

Nah, ngomong-ngomong soal mengubah transaksi kartu kredit BNI menjadi cicilan, berikut ini penjelasan lengkapnya !

1. Ubah Cicilan Kartu Kredit BNI Lewat BNI Credit Card Mobile

Ubah Cicilan Kartu Kredit BNI Lewat BNI Credit Card Mobile

Karena saat ini semua sudah serba mobile, maka saya sarankan untuk menggunakan aplikasi BNI Card Mobile untuk mengubah transaksi/ menjadi cicilan. 

Caranya cukup mudah, silahkan download terlebih dahulu aplikasi BNI Credit Card Mobile lewat google Playstore (android) atau App Store (IOS). Selanjutnya instal dan lakukan registrasi.

Setelah berhasil registrasi, silahkan login dan pilih menu "Ubah Cicilan". Silahkan pilih periode cicilan dan setujui jika ada konfirmasi persetujuan.

Sebagai tambahan informasi, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk mengecek limit kartu kredit BNI lho.

2. Cara Buat Cicilan Kartu Kredit BNI Lewat SMS

Setelah Anda melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu kredit BNI, biasanya akan langsung mendapat SMS yang berisi tawaran untuk membayar tagihan dengan sistem cicilan.

Contoh SMS nya adalah sebagai berikut :
  • Ubah Trx BNI AKSENBELANJA Rp5.127.000 18/11/13 ke cicilan 0,7%/bln utk 24bln
  • Ketik : INS#003746#8DigitAkhirKartu#Tenor kirim ke 3346. S dan K Berlaku.
Silahkan ikuti format di atas untuk mengubah tagihan menjadi cicilan.

3. Ubah Cicilan Kartu Kredit BNI Lewat Call Center 

Cara yang ketiga adalah menghubungi call center BNI di nomor 1500046. Siapkan pulsa yang cukup karena menghubungi call center BNI tidaklah gratis.

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
  • Hubungi 1500046 lewat HP Anda
  • Setelah terhubung dengan Call Center BNI bagian kartu kredit, silahkan sampaikan jika Anda ingin mengubah tagihan menjadi cicilan
  • Customer Service akan melakukan verifikasi data terlebih dahulu, seperti menanyakan nama lengkap, nomor kartu kredit, alamat, jumlah limit, dan nama ibu kandung
  • Jika data sudah valid, Customer Service akan meminta Anda untuk memilih periode cicilan
  • Silahkan tentukan periode cicilan, misalnya 1 bulan
  • Customer Service akan memproses permintaan Anda
  • Selesai

4. Belanja Lewat Merchant yang Berlogo BNI Installment

Jika Anda belanja di merchant yang berlogo BNI Installment, artinya tidak perlu repot-repot mengubah tagihan menjadi cicilan seperti 3 cara di atas. Tinggal sampaikan saja kepada kasir untuk mengubah tagihan belanja menjadi cicilan.

Khusus untuk belanja online, biasanya tersedia informasi lengkap mengenai informasi cicilan tersebut.

Tanya Jawab

Bisakah tagihan kartu kredit BNI dicicil?

Bisa, silahkan ubah cicilan kartu kredit BNI menggunakan aplikasi BNI Credit Card Mobile, pengajuan lewat format SMS, Call Center BNI 1500046, atau belanja lewat toko berlogo BNI Installment.

Ubah cicilan BNI minimal berapa?

Minimal transaksi Rp 1 juta.

Berapa persen bunga cicilan kartu kredit BNI?

Bunga mulai dari 0,7% - 0,8% flat per bulan.

Berapa denda telat bayar kartu kredit BNI?

1% dari total tagihan atau maksimal Rp 100.000.

Kesimpulan

Ada 4 cara ubah cicilan kartu kredit BNI di tahun 2024, yaitu melalui BNI Credit Card Mobile, SMS, Call Center BNI, dan langsung lewat merchant tempat Anda belanja dengan kartu kredit. 

Mana yang paling mudah? Semuanya mudah tergantung dari pilihan Anda sendiri.

Demikian informasi mengenai bagaimana cara ubah cicilan kartu kredit BNI terbaru, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "4 Cara Ubah Cicilan Kartu Kredit BNI 2024"