Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Buku Tabungan BCA Hilang? Begini Syarat dan Cara Mengurusnya !

Jika tabungan BCA hilang, segeralah datang ke kantor cabang BCA terdekat untuk meminta ganti yang baru. Untungnya syarat mengurus buku tabungan BCA yang hilang itu sangat mudah dan bisa dilakukan di beda cabang. Anda hanya perlu membawa KTP dan kartu ATM BCA sebagai bukti kepemilikan rekening tanpa harus melampirkan surat keterangan kehilangan dari pihak Kepolisian.

Selain itu, biaya ganti buku tabungan BCA juga sangat murah. Cukup dengan biaya Rp 5.000 Anda sudah bisa mendapatkan buku tabungan baru. Biaya ganti buku tabungan BCA tersebut bisa dipotong langsung melalui rekening atau dibayar cash lewat Customer Service BCA yang melayani Anda.

Namun, perlu diingat ada satu produk tabungan BCA yang tidak disertai dengan buku tabungan, yaitu Tahapan Xpresi. Jadi, jangan sampai keliru ya jika ingin mengurus buku tabungan yang hilang, pastikan bukan tahapan Xpresi, hehe.

Buku Tabungan BCA Hilang

Nah, agar lebih jelas silahkan simak cara mengurus buku tabungan BCA yang hilang beserta persyaratannya berikut ini !

Buku Tabungan BCA Hilang? Begini Syarat dan Cara Mengurusnya !

Jika buku tabungan BCA hilang apakah berbahaya? Jawabannya tergantung dimana hilangnya. Jika hilang di rumah, kemungkinan hanya terselip di lemari atau diantara buku-buku dan kecil kemungkinan akan disalahgunakan oleh anggota keluarga Anda.

Namun, jika hilang di jalan atau tempat umum, Anda perlu waspada dan segera lakukan pemblokiran rekening. Pemblokiran dapat dilakukan melalui Halo BCA di 1500 888 atau blokir ATM BCA lewat m Banking demi keamanan saldo rekening.

Cara Mengurus Buku Tabungan BCA yang Hilang

Meski buku tabungan hilang, Anda masih tetap bisa melakukan transaksi, baik melalui m Banking BCA, Klik BCA maupun transaksi melalui ATM. Namun, ada kalanya Anda membutuhkan buku tabungan sebagai syarat pengajuan beberapa produk BCA seperti KPR BCA, KPA BCA, atau KKB BCA. 

Selain itu buku tabungan juga dijadikan syarat saat Anda akan melakukan tarik tunai dalam jumlah besar di teller, membuat kartu ATM baru, atau hal-hal lain yang berhubungan dengan kepemilikan rekening BCA, misalnya jika kartu ATM BCA hilang maka harus melampirkan buku tabungan sebagai syaratnya.

Nah, berikut ini adalah langkah-langkah untuk mengurus buku tabungan BCA yang hilang :
  1. Datang ke kantor cabang BCA terdekat dengan membawa KTP dan kartu ATM BCA
  2. Ambil nomor antrian untuk bertemu dengan Customer Service BCA
  3. Jika nomor antrian sudah dipanggil, silahkan temui Customer Sevice 
  4. Customer Service akan menanyakan maksud dan tujuan Anda
  5. Sampaikan jika buku tabungan BCA hilang dan ingin diganti dengan yang baru
  6. Customer Service akan meminta KTP dan kartu ATM sebagai bukti kepemilikan rekening
  7. Jika data yang diberikan sudah cocok, maka buku tabungan baru akan dibuat
  8. Anda akan diminta biaya administrasi sebesar Rp 5.000 sebagai biaya penggantian kartu ATM (bisa dipotong langsung melalui rekening/cash)
  9. Mintalah buka blokir ATM BCA jika sebelumnya melakukan pemblokiran demi mengamankan saldo rekening
  10. Sekarang Anda sudah mendapatkan buku tabungan BCA baru sebagai pengganti

Cara Mengurus Buku Tabungan BCA dan Kartu ATM yang Hilang Sekaligus

Bagaimana jika Anda mengalami kasus kehilangan buku tabungan sekaligus kartu ATM BCA? Apakah bisa diurus hanya dengan bermodalkan KTP?

Jika mengalami kasus demikian, bisa saja Anda memberikan bukti nomor rekening, nama pemilik rekening yang tercantum beserta sisa saldo dan transaksi terakhir. Namun, pihak bank tidak begitu saja percaya dan mau membantu mengurus buku tabungan beserta kartu ATM Anda. 

Biasanya pihak bank BCA akan meminta Anda untuk membuat surat keterangan kehilangan dari pihak Kepolisian dimana Anda kehilangan buku tabungan dan kartu ATM. Selanjutnya pihak bank akan memproses permintaan Anda.

Tanya Jawab

Bahaya buku tabungan hilang apa?

Jika ditemukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab yang ditakutkan adalah si Penemu akan menguras saldo Anda dengan cara memanipulasi data.  Oleh karena itu, sebaiknya segera lakukan pemblokiran rekening jika Anda kehilangan buku tabungan atau kartu ATM BCA.

Ganti buku tabungan BCA kena biaya berapa?

Rp 5.000

Apakah mengurus buku tabungan BCA yang hilang bisa diwakilkan?

Tidak bisa. Anda harus mengurusnya sendiri di kantor cabang BCA terdekat.

Bisakah Ganti Buku Tabungan BCA Hilang di Kantor Cabang Berbeda?

Jangan khawatir, Anda tetap bisa ganti buku tabungan BCA beda cabang, asalkan tidak ada perubahan data KTP.

Kesimpulan

Jika tabungan BCA hilang, yang pertama adalah jangan panik. Siapkan KTP dan kartu ATM BCA, silahkan pergi ke kantor cabang BCA terdekat untuk meminta penggantian buku tabungan baru.

Biaya ganti buku tabungan BCA juga sangat murah. Anda hanya perlu mengeluarkan biaya admin sebesar Rp 5.000 yang dapat dipotong langsung melalui rekening atau bayar cash di tempat.

Jadi, mulai sekarang sebaiknya simpan dengan baik buku tabungan dan kartu ATM BCA Anda agar rekening aman.

Demikian informasi mengenai cara mengurus buku tabungan BCA yang hilang, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Buku Tabungan BCA Hilang? Begini Syarat dan Cara Mengurusnya !"