7 Cara Menghitung Bunga Deposito BRI 2024, Lengkap dengan Rumus
Cara Menghitung Bunga Deposito BRI itu mudah. Selain melalui simulasi, nasabah juga dapat menghitung secara manual. Di sini akan saya jelaskan bagaimana cara menghitung bunga deposito BRI mulai dari Rp 10 juta, 50 juta, hingga Rp 100 juta lebih.
Namun, sebelumnya Anda harus pahami terlebih dahulu bahwa besaran suku bunga tergantung dari jangka waktu investasi. Semakin lama jangka waktu investasi, maka suku bunga yang diberikan oleh BRI juga semakin besar.
Perlu diketahui juga bahwa besaran suku bunga deposito BRI tergantung dari BI. Jika suku bunga BI naik, maka nasabah deposito juga akan mendapatkan keuntungan dari kenaikan bunga tersebut. Mantap kan? hehe
Itulah mengapa investasi berupa deposito cukup menguntungkan dan minim resiko.
Cara Menghitung Bunga Deposito BRI
Sebelum Anda yakin untuk investasi deposito, sebaiknya pahami dulu rumus hitung bunga deposito BRI atau setidaknya melakukan simulasi melalui web yang sudah disediakan oleh BRI. Rumus hitung ini tidak terlalu sulit dan saya yakin Anda bisa melakukannya.
Rumus Hitung Bunga Deposito Bank BRI
Gunakan rumus ini untuk merencanakan deposito Anda:
(Bunga Deposito x Dana Pokok Deposito x 30 hari x 80% pajak) : 365 hari
Ilustrasi
Pak Andi ingin berinvestasi deposito di bank BRI sebanyak Rp 30 juta dengan tenor 3 bulan dan bunga sebesar 2,85%. Beliau memilih sistem Automatic Roll Over (ARO), hingga jika sudah jatuh tempo, maka secara otomatis deposito bisa diperpanjang. Kalaupun ada kebutuhan, pak Anda juga bisa mencairkan deposito BRI sewaktu-waktu tanpa ada potongan, asalkan tenor sudah habis.
Dari ilustrasi di atas, kemudian pak Anda mencoba menghitung bunga yang diperoleh dengan rumus tersebut, maka hasilnya seperti ini :
(2,85% x Rp 30.000.000 x 30 hari x 80%) : 365 hari = Rp 56.219 per bulan.
Mungkin ada yang bertanya-tanya soal potongan pajak. Sebagai informasi saja bahwa pajak deposito hanya berlaku bagi dana deposito yang nilainya lebih dari Rp 7,5 juta.
Cara Menghitung Bunga Deposito Rp 10 Juta, Rp 50 Juta, dan Rp 100 Juta
Cara Menghitung Bunga Deposito Rp 10 Juta
(2,85% x Rp 10.000.000 x 30 hari x 80%) : 365 hari = Rp 18.739 per bulan
Cara Menghitung Bunga Deposito Rp 50 Juta
(2,85% x Rp 50.000.000 x 30 hari x 80%) : 365 hari = Rp 93. 699 per bulan
Cara Menghitung Bunga Deposito Rp 100 Juta
(2,85% x Rp 100.000.000 x 30 hari x 80%) : 365 hari = Rp 187.397 per bulan
Simulasi Deposito BRI
Cara Hitung Bunga Deposito BRI Menggunakan Simulasi di Web BRI
- Silahkan Anda kunjungi halaman https://bri.co.id/simulasi-deposito
- Pada tabel simulasi, pilih jumlah deposito
- Pilih jangka waktu (pilih paket)
- Maka suku bunga efektif akan muncul sesuai paket yang dipilih
- Klik Hitung
- Maka akan muncul
- Bunga + Saldo, Saldo Tanpa Bunga, dan Bunga
Kalau aku depositokan 1milyar saat ini berapa bunganya /bulan
BalasHapus