Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Bayar Indihome Lewat Brilink Mobile dan EDC Mini ATM BRILink

Di agen BRILink, pelanggan juga bisa membayar tagihan indihome dengan biaya admin yang sangat terjangkau. Teknisnya, pelanggan tinggal memberikan nomor telepon indihome kepada agen BRILink. Kemudian agen BRILink akan membayarkan tagihan indihome pelanggan melalui BRILink mobile atau mesin EDC BRI.

Cara Bayar Indihome Lewat Brilink Mobile dan EDC

Tagihan Indihome adalah salah satu jenis tagihan pascabayar, dimana pelanggan wajib membayar langganan setelah satu bulan pemakaian. Tagihan tersebut dibayarkan agen melalui aplikasi BRILink mobile atau mesin EDC BRI.

Cara Bayar Indihome Lewat Brilink Mobile

  • Buka aplikasi BRILink mobile
  • Login dengan username dan password milik Anda (agen BRILink)
  • Pada menu utama pilih "Telepon Pascabayar"
  • Pada jenis transaksi pilih "TELKOM/INDIHOME"
  • Masukkan nomor telepon indihome
  • Klik "Kirim"
  • Cek data pada menu "Review"
  • Jika sudah benar, silahkan masukkan password
  • Klik "Bayar"
  • Jangan lupa cetak struk dan berikan kepada pelanggan sebagai bukti pembayaran
Agar lebih jelas, silahkan lihat gambar berikut !

Cara Bayar Indihome di Brilink

Cara Bayar Indihome Lewat EDC BRILink

Dengan adanya aplikasi BRILink mobile, pembayaran melalui EDC mulai ditinggalkan oleh agen BRILink. Namun, untuk mengantisipasi jika terjadi gangguan pada aplikasi BRILink, misalnya akun BRILink terblokir. Maka, tidak ada salahnya jika agen BRILink tetap menyiapkan mesin EDC Mini ATM BRI. 

Selain itu pelanggan juga dapat melakukan transfer lewat BRILink jika tidak memiliki saldo di rekening. Dengan kata lain agen BRILink adalah alternatif setor tunai BRI.

Nah, berikut ini adalah cara bayar Indihome melalui mesin EDC BRI
  • Aktifkan mesin EDC BRI
  • Pada menu utama, pilih "Mini ATM"
  • Selanjutnya pilih "Pembayaran"
  • Pilih "Telkom"
  • Gesekan kartu ATM Anda (Agen BRILink)
  • Masukkan "Kode Area" (Kode area setiap daerah berbeda-beda, biasanya 3 atau 4 digit awal nomor telepon. Misalnya 021 untuk daerah Jakarta)
  • Selanjutnya Masukkan nomor telepon (misalnya : 0218197310. 021 adalah kode area, 8197311 adalah nomor telepon
  • Masukkan PIN Kartu ATM
  • Akan muncul tampilan konfirmasi berisi nomor telepon, nama, dan jumlah tagihan (belum termasuk biaya admin)
  • Tekan OK untuk konfirmasi
  • Tunggu hingga struk pembayaran keluar
  • Serahkan struk pembayaran kepada pelanggan
  • Pelanggan akan memberikan jumlah tagihan beserta biaya admin
Agar lebih jelas, silahkan perhatikan gambar berikut ini !

Cara Bayar Indihome Lewat EDC BRILink

Kesimpulan

Pada dasarnya pengguna indihome dapat membayar tagihan bulanan melalui agen BRILink terdekat. Agen BRILink akan membayarkan tagihan melalui aplikasi BRILink Mobile atau mesin EDC dengan biaya admin yang sangat terjangkau.

Bagi agen BRILink, yang perlu diperhatikan saat pembayaran tagihan Indihome adalah nomor telepon pelanggan. Pastikan nomor telepon indihome milik pelanggan benar agar pembayaran sukses.

Demikianlah informasi mengenai cara bayar Indihome lewat BRILink Mobile dan EDC BRI. Jika memiliki pertanyaan atau asumsi yang berbeda dengan admin, silahkan berikan masukan melalui kolom komentar. Terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Bayar Indihome Lewat Brilink Mobile dan EDC Mini ATM BRILink"